Sudah Lama Ditunggu, Pedagang Pasar Kue dan Pasalaran Kegirangan Diresmikan Ridwan Kamil

Sudah Lama Ditunggu, Pedagang Pasar Kue dan Pasalaran Kegirangan Diresmikan Ridwan Kamil

Radarmajalengka.com, CIREBON - Waktu yang ditunggu pedagang Pasar Kue dan Pasalaran Weru, Kabupaten Cirebon akhirnya datang juga. Pasar yang sudah direvitalisasi itu, diresmikan Ridwan Kamil.

Seperti diketahui, revitalisasi Pasar Pasalaran dan Pasar Kue Weru Kabupaten Cirebon dibiayai dari dana Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) Bantuan Keuangan Provinsi Jawa Barat.

Pasar Pasalaran diresmikan oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil pada 3, Maret 2022.

Revitalisasi pasar tersebut menghabiskan anggaran mencapai Rp9,2 miliar dan memang ditargetkan untuk selesai di awal tahun 2022.

Pembangunan revitalisasi pasar sudah dimulai sejak Juni, 2021. Yang merupakan lanjutan revitalisasi.

Proyek revitalisasi tersebut mestinya dilaksanakan tahun 2020. Namun karena pandemi covid-19, anggaran yang telah disiapkan terkena refocusing.

Kemudian revitalisasi dilanjutkan karena adanya anggaran Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) melalui bantuan keuangan Provinsi Jawa Barat.

Berita berlanjut di halaman berikutnya:

BACA JUGA:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: